Nias Selatan, detikline.com - Pemerintah Desa Sinar Baru Daro Daro laksanakan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada Keluar...
Nias Selatan, detikline.com - Pemerintah Desa Sinar Baru Daro Daro laksanakan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan jumlah sebanyak 63 orang, bertempat di Kantor Desa Sinar Baru Daro Daro, Kecamatan Lahusa Kabupaten Nias Selatan. Senin, (24/6/24).
Turut dihadiri oleh Sekcam, Kasi PMDK kecamatan Lahusa, anggota Polsek Lahusa, anggota Danramil 04 Lahusa, Kepala Desa beserta Perangkat Desa, Ketua BPD dan anggota, Pendamping desa, PDTI, para tokoh masyarakat , dan peserta penerima.
Dalam sambutannya Kepala Desa Sinar Baru Kebenaran Amazihono menuturkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) ini bisa di gunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok, jangan di gunakan untuk membeli hal-hal yang tidak penting, pergunakan untuk kebutuhan pokok sehari-hari, seperti membeli beras, lauk pauk dan jangan di gunakan membeli barang yang tidak penting.
Kades Kebenaran Amazihono serahkan LPJ ADD dan DD tahun 2023 kepada Ketua BPD, dan acara tersebut di saksikan bersama oleh para hadiri yang menyaksikan penyaluran BLT di Kantor Desa Sinar Baru Daro Daro.
Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT) di Desa Sinar Baru Daro Daro untuk Tahun 2024 sebanyak 63 orang, BLT tersebut di bayarkan oleh Pemerintah Desa Sinar Baru Daro Daro Kepada Penerimaan Manfaat mulai dari Bulan Januari sampai bulan Juni, dengan rincian 300.000,- (Tiga ratus ribu rupiah) perbulan. (Baene)