Pemasangan Iklan dan Promosi Produk

POLITIK HUKUM$type=carousel

Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Pelita Global Mandiri (PGM) Bekasi

Wartawan: Senti Siti Saleha Jakarta, detikline.com - "Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, m...

Wartawan: Senti Siti Saleha

Jakarta, detikline.com - "Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan".

Alinea pertama pembukaan UUD 1945 ini merupakan kalimat yang sarat makna, bahwa bangsa Indonesia memiliki keinginan untuk melepaskan diri dari penjajahan dan selalu menjunjung tinggi hak dan kodrat untuk merdeka.

Pada kesempatan kali ini, dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 Pelita Global Mandiri 'PGM", Sekolah unggulan, dari tingkat SMP, SD dan TK, menyelenggarakan upacara pengibaran Sang Saka Merah Putih secara khidmat.

Pada Kamis, (17/8/2023) di lapangan Pelita Global Mandiri "PGM" Jl.Gondang No. 14 RT 001/RW 010 Mustika Jaya, Kec. Mustika Jaya Kota Bekasi.

Pelaksanaan upacara memperingati HUT Kemerdekaan RI ini, berlangsung lancar seluruh komponen pelaksana, baik peserta siswa, siswi maupun petugas upacara saling bersinergi dan bersama-sama menunjukkan bukti rasa cinta tanah air.

Pembina upacara Mr. Josua Buwono S.Hut., M.M, dari pihak Yayasan mengatakan, dengan mengusung tema "Terus Melaju, Untuk Indonesia Maju", bahwa perjuangan bangsa Indonesia tidak boleh hanya sampai pada meraih kemerdekaan saja.

"Tetapi kita sebagai penerus bangsa harus mengangkat pena untuk belajar lebih giat lagi, bahkan harus mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang besar dan bermanfaat." ucapnya.

Selain itu, Mr.Josua menyampaikan ajakan kepada seluruh warga sekolah untuk bersatu dan mendukung seluruh program sesuai dengan visi & misi Yayasan Pendidikan Pelita Global Mandiri yaitu:

Visi

Terciptanya pemimpin yang cerdas, beriman, mandiri, berbudi pekerti luhur, dan berwawasan global.

Misi

1. Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan menyenangkan.

2. Melaksanakan kurikulum serta program intra dan ekstra yang inovatif

3. Membentuk karakter anak yang berbudi luhur, jujur, mandiri, kreatif dan selalu bersemangat menjadi pembelajar sepanjang hayat

4. Membangun pemikir yang berwawasan luas, peduli, kritis, dan bermanfaat bagi masyarakat.

5. Menyelenggarakan sarana dan prasarana yang baik untuk pencapaian tujuan pendidikan.

Lebih lanjut untuk pencapaian Indonesia maju dengan komitmen, kerja keras, inovasi, dan kreativitas. 

Besar harapan beliau kepada seluruh warga sekolah, terutama bagi seluruh putra-putri Pendidikan Pelita Global Mandiri terbaik untuk selalu menjunjung tinggi rasa nasionalisme dan patriotisme dengan tak mengendurkan semangat dalam berdoa, belajar, dan berusaha menjadi insan yang unggul, berkarakter, dan berprofil Pelajar Pancasila.

"Sehingga kelak di masa depan dapat menjadi pemimpin-pemimpin yang berakhlak dan berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara Indonesia yang kita cintai ini," pungkasnya.

Name

Agama,15,Anugerah PWI,15,Artikel,22,Artikel dan Opini,2,Berita Artis,59,Berita Cuaca,12,Berita Daerah,982,BERITA DUKA,28,Berita Informasi,22,Berita Kebakaran,32,Berita Olahraga,77,Berita Orang Hilang,1,Berita Sanggahan,1,Berita Tehnologi,2,Bisnis,6,EDITORIAL,2,EKONOMI,85,FASHION,6,Featured,22,Gaya Hidup,3,Gempa,8,Giat PWI,2,Giat Vaksin,23,Hikmah,1,Hukum,250,HUT RI 76,1,INDEX SAHAM EKONOMI,8,Indonesia Update,3,informasi Covid-19,27,Informasi Vaksin,6,Inspirasi,3,INTERNATIONAL,21,Jakarta Kini,74,Kasus Narkoba,26,Kebakaran,1,Kesehatan Gizi,10,Kesehatan Tubuh,19,Kesehatan Wajah,10,KRIMINAL,177,MITOS Atau FAKTA,2,Musik,4,NASIONAL,412,News,12,NKRI,1,Operasi Yustisi,1,ORGANISASI,1,Organisasi Wartawan,3,Partai,11,PENDIDIKAN,88,Perawatan Rambut,1,Perawatan Tubuh,7,Perihnya Hidup,1,Peristiwa,61,Politik,124,Politik Dan Hukum,182,Resep Makanan - Minuman,1,SOSIAL BUDAYA,395,Tehnologi,3,TNI POLRI,123,Tokoh Publik,5,TV LIVE,2,UNIK DAN LANGKA,2,Viral,24,Wisata Nusantara,37,
ltr
item
detikline: Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Pelita Global Mandiri (PGM) Bekasi
Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Pelita Global Mandiri (PGM) Bekasi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi7Khin2zH5M4zBboxiFW0LQvJcSHJO-VWtzRw9rhKJsmPhIzKapVK1Xkc7LTRiwtjpCan-qIf66oL2Gg7-aFR1IHVBpiExR3LNvLceTpPGFd1dTGcGc1o9K2yCqfVcSGEVwNY3_z3wFbcI6AAxzTgKsnUeBhJ2YThglUaLJt9AvlP-r2JaGH78TNfEx14/s320/IMG-20230817-WA0209.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi7Khin2zH5M4zBboxiFW0LQvJcSHJO-VWtzRw9rhKJsmPhIzKapVK1Xkc7LTRiwtjpCan-qIf66oL2Gg7-aFR1IHVBpiExR3LNvLceTpPGFd1dTGcGc1o9K2yCqfVcSGEVwNY3_z3wFbcI6AAxzTgKsnUeBhJ2YThglUaLJt9AvlP-r2JaGH78TNfEx14/s72-c/IMG-20230817-WA0209.jpg
detikline
https://www.detikline.com/2023/08/upacara-peringatan-hut-kemerdekaan-ri.html
https://www.detikline.com/
https://www.detikline.com/
https://www.detikline.com/2023/08/upacara-peringatan-hut-kemerdekaan-ri.html
true
2574086507560378712
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy