Pemasangan Iklan dan Promosi Produk


POLITIK HUKUM$type=carousel

Laporan Panitia Khusus III DPRD Kab Ogan Komering Ulu, Bahas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA.2021

Wartawan : Budi Utomo Baturaja Oku, detikline.com - Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ulu, dala...

Wartawan : Budi Utomo

Baturaja Oku, detikline.com - Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ulu, dalam rangka mendengar laporan hasil rapat kerja panitia khusus III DPRD Oku, dalam pembahasan Raperda pertangungjawaban pelaksanaan APBD (RPPA) Kabupaten Oku, tahun anggaran 2021. Senin (25/7/2022).

Rapat Paripurna tersebut dibuka Wakil Ketua I DPRD Oku Yudi Purna Nugraha, SH. Ia menyampaikan bahwa agenda rapat paripurna hari ini mendengar penyampaian hasil rapat panitia khusus DPRD Oku, dalam pembahasan rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Oku tahun anggaran 2021.

Selaku pimpinan rapat paripurna Yudi menyampaikan ucapan terima kasih kepada pejabat Bupati Oku, dan segenap anggota DPRD Oku, OPD Mitra Kerja Pansus III DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu, dalam pembahasan Raperda pertanggung jawaban pelaksanaan APBD (RPPA) Kabupaten Oku Tahun anggaran 2021.

Berikut laporan hasil kerja Pansus III DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu :

  1. Peraturan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Nomor : 01 Tahun 2019 Tentang Perubahan Atas Peraturan DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu nomor : 01 Tahun 2018 Tentang Tata Tertib
  2. Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu Nomor : 22 Tahun 2022 Tentang Rapat Badan Musyawarah DPRD Kabupaten Oku Tahun 2022
  3. Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Oku Nomor : 22 Tahun 2022 Tentang Susunan Acara dan Jadwal Rapat Paripurna ke X DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu Masa Persidangan ke-3 Tahun Sidang 2022, dalam rangka pembahasan Raperda tentang pertanggung jawaban pelaksanaan APBD (RPPA) Kab. Oku Tahun anggaran 2021.

Rapat paripurna panitia khusus III dilaksanakan dari tanggal 21 s/d 23 Juli 2022, bertempat diruang panitia khusus III DPRD Kab Oku yang dilanjutkan dengan tinjauan ke lapangan pada tanggal 21 s/d 23 Juli 2022.

Adapun tujuan pembahasan Raperda pertanggung jawaban pelaksanaan APBD (RPPA) Kab Oku tersebut sebagai bahan evaluasi dan indikator penggerak perubahan terhadap realisasi kinerja kedepannya.

Personel panitia khusus III peserta rapat terdiri atas Legislatif :

  1. Yoni Risdianto, SH (Kordinator Pansus III)
  2. Densi Hermanto, SH,M.Si (Ketua Pansus III)
  3. H. Adip Kailani (Wakil Ketua Pansus III)
  4. H. Rusman Junaedhi
  5. Januar Alfi, SE, MM
  6. M. Fahrudin, A.md
  7. H. Rudi Hartono
  8. M. Saleh Tito, ST
  9. H. Baharudin, SE
  10. Ferlan Yuliansyah ID Murod
  11. Hendro Saputro Jaya 

Terdiri dari eksekutif :

  1. Asisten III Setda Oku
  2. Badan Keuangan & Aset Daerah Setda Oku
  3. Bagian Umum Setda Oku
  4. Bagian Perencana dan Keuangan Setda Kab Oku
  5. Badan Pendapatan Daerah
  6. Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kab Oku
  7. Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kab Oku
  8. Dinas Pemuda dan Olahraga Kab Oku
  9. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kab Oku
  10. Dinas Kesehatan Kab Oku
  11. Kepala Dinas Perhubungan Kab Oku
  12. Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kab Oku
  13. RSUD Ibnu Sutowo Kab Oku

Membaca dan memperhatikan dari nota penjelasan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran pendapatan belanja daerah (RPPA) tentang pelaksana pemerintahan tahun 2021 kami cermati sebagai berikut :

  • Pendapatan Daerah Kabupaten Oku pada tahun anggaran 2021 terealisasi sebesar Rp. 1.432.186.304.633,41 (satu triliun empat ratus tiga puluh dua milyar seratus delapan puluh enam juta enam ratus tiga puluh tiga ribu koma empat puluh satu rupiah) atau 87,72% dari rencana penerimaan sebesar Rp. 1.632.597.265.525,00
  • Belanja Daerah tahun anggaran 2021 di anggarkan sebesar Rp. 1.431.252.300.292,00 dan terealisasi sebesar Rp.1.431.252.300.292,00 (satu triliun empat ratus tiga puluh satu milyar dua ratus lima puluh dua juta tiga ratus ribu dua ratus sembilan puluh dua rupiah)

Penerimaan pembiayaan tahun anggaran 2021 terealisasi 100.07 % yaitu sebesar Rp. 35.378.599.767,71 dan laporan tersebut sudah melalui audit oleh Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia perwakilan Provinsi Sumatera Selatan dengan opini wajar tanpa pengecualian, dengan harapan dapat dipertahankan.

Berikut beberapa pandangan hasil pembahasan Pansus III terhadap laporan pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran pendapatan belanja daerah (RPPA) tentang pelaksanaan pemerintah tahun anggaran 2021 dan sebagai masukan untuk mendapat perhatian adalah sebagai  berikut :

1. Mengenai adanya berbagai temuan BPK pada realisasi anggaran yang digunakan oleh organisasi perangkat daerah (OPD) Kab Oku, untuk itu kepada seluruh OPD untuk dapat merealisasikan anggaran secara efektif dan efisien dengan penyusunan rencana anggaran matang sehingga tepat sasaran, menyikapi permasalahan tersebut Pansus III menghimbau kepada organisasi perangkat daerah (OPD) agar lebih selektif dalam memilah rencana anggaran untuk meminimalisir berbagai temuan BPK-RI perwakilan Provinsi Sumatera Selatan.

2. Pansus III menemukan permasalahan dalam penunjukan/penugasan kordinator parkir dimana dalam mekanisme penunjukan tidak adanya sistem keterbukaan dan transparansi terkait target pendapatan. Selanjutnya Pansus III menemukan tidak ada evaluasi dari dinas perhubungan kepada kordinator parkir terkait target pendapatan yang tidak tercapai.

Pansus III terima dari dinas perhubungan dapat diurai sebagai berikut :

  1. Kordinator taman kota hanya mampu menyetor rata-rata hanya Rp.40.000 perhari 
  2. Pasar atas rata-rata hanya Rp.30.000 perhari
  3. Pasar baru rata-rata hanya Rp.500.000 perhari
  4. Kemalaraja rata-rata Rp.30.000 perhari
"Dengan demikian kami meminta kepada pejabat Bupati Oku agar mengevaluasi kinerja dinas perhubungan dan menelaah surat tugas kordinator parkir yang diterbitkan dinas perhubungan," papar Yudi.

3. Dengan adanya keluhan masyarakat mengenai kurang maksimalnya pelayanan PDAM Tirta Raja terhadap pelanggan, untuk itu kami mengharapkan kepada instansi terkait untuk dapat meningkatkan kinerjanya dengan harapan dapat memenuhi kepuasan pelanggannya, serta PDAM Tirta Raja sebagai salah satu usaha daerah dan harus berusaha untuk meningkatkan PAD kabupaten Oku. 

4. Menyikapi permasalahan tidak tercapainya target pendapatan asli daerah di tahun anggaran 2021 sesuai dengan peraturan daerah nomor : 7 tahun 2020 tentang pajak hiburan pansus III menemukan covid-19 bukan alasan yang tepat untuk tidak tercapai nya target pendapatan, tetapi kelalaian pemerintah Kabupaten Oku dan Bapenda dalam hal memaksimalkan pontensi pendapatan.

Selanjutnya dari laporan yang di sampaikan terkait target pendapatan tahun 2022 terpantau baru mencapai 5 % di periode bulan Januari sampai bulan mei 2022, pada sektor hiburan malam/karaoke yaitu dari target 2,5 milyar baru tercapai Rp.132.310.341.

"Dengan demikian Pansus III meminta kepada saudara pejabat Bupati Oku untuk mengevaluasi kinerja dan memberi sangsi administratif kepada Bapenda Kabupaten Oku, karena telah melanggar peraturan daerah nomor 7 tahun 2020 pada pasal 6 poin 7 tentang pajak hiburan dengan ketentuan 30 %, lampiran realisasi pendapatan akan kami serahkan langsung kepada saudara pejabat Bupati Oku, dalam rapat ini agar menjadi acuan untuk memaksimalkan kinerja Bapenda," tutupnya.

Name

Agama,11,Anugerah PWI,15,Artikel,20,Artikel dan Opini,2,Berita Artis,58,Berita Cuaca,11,Berita Daerah,771,BERITA DUKA,27,Berita Informasi,22,Berita Kebakaran,32,Berita Olahraga,64,Berita Sanggahan,1,Berita Tehnologi,2,Bisnis,6,EDITORIAL,2,EKONOMI,79,FASHION,6,Featured,22,Gaya Hidup,3,Gempa,8,Giat PWI,2,Giat Vaksin,23,Hikmah,1,Hukum,227,HUT RI 76,1,INDEX SAHAM EKONOMI,8,Indonesia Update,3,informasi Covid-19,27,Informasi Vaksin,6,Inspirasi,3,INTERNATIONAL,19,Jakarta Kini,63,Kasus Narkoba,12,Kebakaran,1,Kesehatan Gizi,10,Kesehatan Tubuh,19,Kesehatan Wajah,9,KRIMINAL,173,MITOS Atau FAKTA,2,Musik,3,NASIONAL,354,News,12,NKRI,1,Operasi Yustisi,1,ORGANISASI,1,Organisasi Wartawan,3,Partai,11,PENDIDIKAN,75,Perawatan Rambut,1,Perawatan Tubuh,5,Perihnya Hidup,1,Peristiwa,51,Politik,79,Politik Dan Hukum,176,Resep Makanan - Minuman,1,SOSIAL BUDAYA,334,Tehnologi,3,TNI POLRI,84,Tokoh Publik,4,TV LIVE,2,UNIK DAN LANGKA,2,Viral,22,Wisata Nusantara,26,
ltr
item
detikline: Laporan Panitia Khusus III DPRD Kab Ogan Komering Ulu, Bahas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA.2021
Laporan Panitia Khusus III DPRD Kab Ogan Komering Ulu, Bahas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA.2021
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiWXshep2oMe64pn43QaC9Jdh6GEbh1fV8QDogismTB0zXLzgP_ZLCHTbaHpcK9CRj2ybJ2gK5JM73KIhgLMCNrxJjqJ1mKkP0mimkIe8tuoBiXFCZkn7cWVGWEqW4rKUI2yQJO3gMfomcBQpRxZPcufCybhuDTPwovllG_c3FN0hQfhPFOy8RNRVLX/s320/WhatsApp%20Image%202022-07-25%20at%2021.21.13.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiWXshep2oMe64pn43QaC9Jdh6GEbh1fV8QDogismTB0zXLzgP_ZLCHTbaHpcK9CRj2ybJ2gK5JM73KIhgLMCNrxJjqJ1mKkP0mimkIe8tuoBiXFCZkn7cWVGWEqW4rKUI2yQJO3gMfomcBQpRxZPcufCybhuDTPwovllG_c3FN0hQfhPFOy8RNRVLX/s72-c/WhatsApp%20Image%202022-07-25%20at%2021.21.13.jpeg
detikline
https://www.detikline.com/2022/07/laporan-panitia-khusus-iii-dprd-kab.html
https://www.detikline.com/
https://www.detikline.com/
https://www.detikline.com/2022/07/laporan-panitia-khusus-iii-dprd-kab.html
true
2574086507560378712
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy