detikline.com Jakarta - Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Jakarta Barat, H. Iswadi, SE, mengucapkan selamat kepada 464 peserta ...
detikline.com Jakarta - Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Jakarta Barat, H. Iswadi, SE, mengucapkan selamat kepada 464 peserta yang sudah lulus dalam seleksi, dan terpilih menjadi anggota FKDM, pada Minggu (27/12/2020).
Baca juga : Bocah Nekat Curi Uang Rp.10 Juta, Demi Main PS Dan Isap Lem
" Selamat kepada 464 anggota FKDM terpilih untuk periode 2021-2023. Selamat bertugas, dan selamat bekerja dengan sebaik - baiknya, semoga bisa bersinergi dengan para stakeholder baik di tingkat Kelurahan dan Kecamatan masing - masing," ucap Iswadi.
Iswadi menambahkan, selaku Ketua FKDM Tingkat Kota Jakarta Barat, memberikan apresiasi atas kerja Tim Seleksi, yang bekerja keras, dengan waktu yang sangat minim, mulai dari penyeleksian hingga wawancara dengan para peserta.
Baca juga : Gara - Gara Miras, Andi Tewas Di Badik Temannya Sendiri
" Untuk para peserta yang tidak terpilih, tetap semangat jangan berkecil hati, semua peserta yang mendaftar 987 peserta adalah yang terbaik, tetapi tentu saja 464 orang yang telah terpilih, jauh lebih baik, " tambahnya.
Iswadi juga mengucapkan terima kasih kepada para FKDM periode sebelumnya, atas dedikasi dan pengabdian selama berkontribusi, dan membantu pemerintah menjadi mata dan telinga, khususnya Kota Jakarta Barat.
Baca juga : Kepergok Mau Mencuri, Penjahat Bergolok Lukai Warga, Dibekuk Polisi
Seperti diketahui sebelumnya, animo masyarakat yang mendaftar menjadi calon FKDM cukup besar, sebanyak 987 peserta yang sudah mendaftar.
Tentu saja ada serangkaian seleksi yang harus dilalui oleh setiap pendaftar, mulai dari seleksi administrasi, tes tertulis, dan tes wawancara. (Lutfi)