Pemasangan Iklan dan Promosi Produk


POLITIK HUKUM$type=carousel

Polres Oku Gelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Secara Virtual

Wartawan : Budi Utomo Baturaja Oku, detikline.com - Upacara dilakukan secara terpusat melalui virtual atau live streaming dari lapangan Bh...

Wartawan : Budi Utomo

Baturaja Oku, detikline.com - Upacara dilakukan secara terpusat melalui virtual atau live streaming dari lapangan Bhayangkara Akademi Kepolisian Semarang Jawa Tengah, dipimpin oleh Presiden Joko Widodo sebagai Inspektur Upacara.

Dalam kegiatan yang berlangsung di lapangan Mapolres Oku tersebut diikuti secara langsung oleh Kapolres Oku Akbp Danu Agus Purnomo, S.I.K., bersama PJ Bupati Oku, Dandim 0403 , Kajari Oku, Ketua PN Oku, Ketua Pengadilan Agama, Ketua DPRD, pejabat utama Polres Oku, serta pasukan upacara dari perwira maupun bintara Polres Oku, Selasa (5/7/2022).

Kemudian dibagian tribun diikuti oleh FKUB Oku, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, Ketua Bhayangkari Cabang, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang, para pengurus Bhayangkari Cabang, Bhayangkari Dandim 0403, Ketua PN, para purnawirawan Polri dan tamu undangan lainnya.

Setelah pelaksanaan upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-76 secara virtual tersebut, dilanjutkan dengan kegiatan foto bersama.

Tema Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 mengangkat tema “Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi Dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh-Tangguh-Indonesia Tumbuh”.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan tasyakuran bersama bertempat di halaman belakang Mako Polres Oku. Dalam kegiatan tersebut dilakukan pemotongan tumpeng dan diberikan kepada anggota Polri termuda serta paling senior di lingkup jajaran Polres Oku.

Pemberian potongan tumpeng diserahkan oleh Kapolres Oku dan Ketua Bhayangkari Cab. Oku. 

Sementara itu, dalam amanatnya Presiden RI Bapak Ir. H. Joko Widodo mengucapkan selamat hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 ,semoga kedepan Polri semakin jaya dalam melaksanakan tugas pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat.

"Atas nama rakyat Indonesia saya mengucapkan selamat hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022, maka dari itu, saya dan rakyat Indonesia menaruh harapan yang besar kepada Polri karena Polri memiliki kewenangan yang luas dan bersentuhan langsung dengan masyarakat, bekerjalah dengan hati-hati dan bekerjalah dengan presisi," demikian harapan Presiden dalam amanatnya.

Tugas berat kita masih banyak, pertama pandemi Covid-19 masih perlu penanganan yang serius, saya minta Polri selalu siaga dalam penanggulangan Covid-19.

Kedua, harus waspada terhadap ketidakpastian global, krisis energi, krisis pangan dan krisis keuangan, olehnya Polri harus memastikan kamtibmas agar kita lebih kokoh dalam menghadapi tantangan-tantangan ini.

Ketiga, semakin siap menghadapi ancaman kejahatan berbasis teknologi terbaru oleh sebab itu Polri harus lebih maju dibandingkan pelaku kejahatan, Polri harus terus berinovasi dan meningkatkan penguasaan teknologi.

Agenda nasional lain harus didukung oleh Polri, pertama, pembangunan Ibu Kota Negara, pindah ibu kota adalah pindah cara kerja untuk membangun motor kemajuan Indonesia ke depan.

Polri harus mengawal agar dapat berjalan lancar dan tepat waktu. kedua, agenda G20 yang sudah berlangsung dan harus terus dikawal puncaknya nanti adalah KTT G20 di Bali November mendatang.

Ketiga, agenda besar demokrasi pileg, pilpres dan pilkada serentak tahun 2024. Harus diantisipasi dengan baik. Berikan dukungan kamtibmas secara maksimal agar pesta demokrasi ini bisa berjalan dengan baik.

Name

Agama,11,Anugerah PWI,15,Artikel,20,Artikel dan Opini,2,Berita Artis,58,Berita Cuaca,11,Berita Daerah,778,BERITA DUKA,27,Berita Informasi,22,Berita Kebakaran,32,Berita Olahraga,64,Berita Sanggahan,1,Berita Tehnologi,2,Bisnis,6,EDITORIAL,2,EKONOMI,79,FASHION,6,Featured,22,Gaya Hidup,3,Gempa,8,Giat PWI,2,Giat Vaksin,23,Hikmah,1,Hukum,227,HUT RI 76,1,INDEX SAHAM EKONOMI,8,Indonesia Update,3,informasi Covid-19,27,Informasi Vaksin,6,Inspirasi,3,INTERNATIONAL,19,Jakarta Kini,63,Kasus Narkoba,14,Kebakaran,1,Kesehatan Gizi,10,Kesehatan Tubuh,19,Kesehatan Wajah,9,KRIMINAL,175,MITOS Atau FAKTA,2,Musik,4,NASIONAL,355,News,12,NKRI,1,Operasi Yustisi,1,ORGANISASI,1,Organisasi Wartawan,3,Partai,11,PENDIDIKAN,76,Perawatan Rambut,1,Perawatan Tubuh,5,Perihnya Hidup,1,Peristiwa,51,Politik,80,Politik Dan Hukum,176,Resep Makanan - Minuman,1,SOSIAL BUDAYA,341,Tehnologi,3,TNI POLRI,88,Tokoh Publik,4,TV LIVE,2,UNIK DAN LANGKA,2,Viral,22,Wisata Nusantara,26,
ltr
item
detikline: Polres Oku Gelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Secara Virtual
Polres Oku Gelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Secara Virtual
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjXYFVpe0DdKV_IPWoPzjklsUSwiKm-YyW8TTdbK1Rdc1b5cuUvwB6iWGkuXLddv9Sm1iy30rXh8qzhmELI3RiXhYCSvQaZsybqK6iCmg9hxecSLrPyw97Ou3c-FgIQr3wxXTJMkaXkqsOwk1OrlBBlmehO8hUwq_YMC-5jMCidKH2VFs8yG1XUF8pt/s320/WhatsApp%20Image%202022-07-05%20at%2017.48.54.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjXYFVpe0DdKV_IPWoPzjklsUSwiKm-YyW8TTdbK1Rdc1b5cuUvwB6iWGkuXLddv9Sm1iy30rXh8qzhmELI3RiXhYCSvQaZsybqK6iCmg9hxecSLrPyw97Ou3c-FgIQr3wxXTJMkaXkqsOwk1OrlBBlmehO8hUwq_YMC-5jMCidKH2VFs8yG1XUF8pt/s72-c/WhatsApp%20Image%202022-07-05%20at%2017.48.54.jpeg
detikline
https://www.detikline.com/2022/07/polres-oku-gelar-upacara-peringatan.html
https://www.detikline.com/
https://www.detikline.com/
https://www.detikline.com/2022/07/polres-oku-gelar-upacara-peringatan.html
true
2574086507560378712
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy