GfM7TSA8TfMiTpM6GSG7BSzlGd==

Breaking News:

00 month 0000

Jelang PEPARPEDA VII Tahun 2022 Team POPDA Banten Siapkan 13 Atlet

Lk
Font size:
12px
30px
Print

Wartawan : Ramdani/Melky

Tangerang, detikline.com - Team Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Banten menurunkan tiga belas atlet untuk mengikuti Training Center, jelang POPDA yang tingal hitungan hari.

Gelaran tersebut diselenggarakan di Gedung Serba Guna (GSG) Kecamatan Curug, Selasa (24/5/2022).

Langkah ini sebagai upaya untuk memantapkan persiapan POPDA Banten. Rencananya POPDA ini akan dilaksanakan selama 3 hari, mulai 6-8 Juni 2022. 

Sementara itu, untuk cabang olahraga Karate, pelaksanaanya akan digelar tanggal 9 Juni 2022 di GOR (Gelanggang Olah Raga) KOREM Kota Serang. 

Pelatih Team POPDA Kabupaten Tangerang Deny Boy saat ditemui mengatakan, Training Center akan dimulai pada tanggal 1 April 2022. Ia tampak memberikan semangat kepada para peserta POPDA.

"Kobarkan api semangat di dada kalian, doa dan harapan seluruh masyarakat Tangerang selalu menyertai perjuangan kalian," ujar Deny Boy. 

"Berjuanglah demi kehormatan Tangerang, dan berikan yang terbaik. Semoga Allah meridhoi dan menyertai kalian," sambung Deny.

Hal senada dikatakan pelatih Karate Andang Putro Lesmono, ia mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Ketua Umum FORKI (Federasi Olah Raga Karate-Do Indonesia) Kabupaten Tangerang Zam Zam Manohara yang juga selaku Camat Teluk Naga dan Rizani Fachzi selaku Sekcam (Sekretaris Camat) Curug, atas semua dukungan dan support yang telah diberikan kepada Team POPDA Banten.

Adapun 13 atlet cabang olahraga Karate Kabupaten Tangerang adalah :

  1. Adam Nur Rusly
  2. Zakiah Rachmawati
  3. Annisa Nur Azmi
  4. Gerardo Jeremia Gultom
  5. Gabriel Octavian
  6. Afif
  7. Ikhwan Sabri
  8. Shehan
  9. Saskia
  10. Ahmad Faudzan
  11. Ainnur Anisa
  12. Ferdinan
  13. Ratu Amira

Sementara para pelatih adalah :

  1. Andang Putro Lesmono, SE, MM
  2. Jamal Ma'rup Spd.
  3. Deny Boy
  4. Afan Ansori

Reaksi:
Also read:

0Comments

Silahkan berkomentar dengan sopan

ads banner
ads banner