detikline.com Jakarta - Cynthiara Alona yang ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus dugaan prostitusi online, harus merasakan dinginny...
detikline.com Jakarta - Cynthiara Alona yang ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus dugaan prostitusi online, harus merasakan dinginnya lantai penjara.
Kuasa hukum Alona, Sunan Kalijaga, yang belum lama ini mengunjungi Alona di penjara, mengatakan bahwa kondisi Alona dalam keadaan sehat.
"Alhamdulilah, tadi Alona dalam keadaan sehat. Terima kasih atas doanya," ungkap Sunan Kalijaga, dihadapan para awak media.
Namun, kuasa hukum Alona menyebut, walaupun kondisi Alona terlihat baik dan sehat, tapi Alona merasa tertekan, lantaran ia tidak merasa bersalah.
"Orang merasa enggak bersalah, pasti depresilah," katanya.
Bagi kuasa hukum, yang terpenting saat ini adalah kesehatan psikis Alona. Pihaknya akan membela Alona sekuat mungkin jika kliennya memang terbukti tidak bersalah.
Sementara itu, kuasa hukum Alona yang lain, Agustinus mengatakan, siap mundur jika kliennya terbukti bersalah dalam kasus prostitusi online. (*)